Kamis, 17 Juli 2014

Pasar Beringharjo, Pusatnya Belanja Murah




Oleh : Iid Humaydah (10.1.01.07.0080)
Jika anda berwisata ke kota Jogjakarta, pastikan anda tidak melewatkan wisata malam khas jogja dengan mengunjungi pasar Beringharjo. Pasar Beringharjo menjadi salah satu wisata belanja di Jogjakarta yang wajib anda kunjungi ketika pergi ke Jogja.
Wilayah Pasar Beringharjo mulanya merupakan hutan beringin. Tak lama setelah berdirinya kraton Ngayogyakarta Hadiningrat, tepatnya tahun 1758, Wilayah pasar ini dijadikan tempat transaksi ekonomi oleh warga Yogyakarta dan sekitarnya. Ratusan tahun kemudian, pada tahun 1925, barulah tempat transaksi ekonomi ini memiliki sebuah bangunan permanen. Nama Beringharjo sendiri diberikan oleh Hamengku Buwono IX, artinya wilayah yang semula pohon beringin ( Bering) diharapkan dapat memberikan kesejahteraan ( harjo). Kini, para wisatawan memakai pasar ini sebagai tempat belanja yang menyenangkan.
Pasar Beringharjo akan memanjakan hobi belanja anda karena di sini pusatnya oleh-oleh khas Jogja. Terdapat banyak sekali barang-barang yang akan anda temui, seperti baju batik, tas batik, pernak-pernik dan masih banyak lagi. Harganya pun sangat terjangkau dengan kualitas bersaing.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar