Nganjuk – Kreativitas
kuliner minuman kini telah marak beredar di masyarakat. Salah satu bahan pangan
tersebut yakni kedelai yang diolah menjadi susu sari kedelai. Penduduk desa
Setren, Rejoso bernama Martono (68) dan Tarmi (57) telah mampu berinovasi
dengan membuat minuman sehat yang unggul. Produk yang dinamai ESCO ini
dikerjakan dirumah milik sendiri. Saat dimintai keterangan kemarin (06/05),
Martono menuturkan bahwa usaha yang didirikan sejak tahun 2004 lalu telah
mendapat izin dari Dinas Kesehatan Nganjuk. Semakin banyaknya minat konsumen,
jumlah produksi pun bertambah banyak.
Ide
mengembangkan susu sari kedelai ini ia dapat sewaktu masih kuliah di Perguruan
Tinggi Negeri Malang dan bertemu dengan mata kuliah kewirausahaan. Sehingga
pada prakteknya Martono berinovasi membuat susu sari kedelai sebagai income keluarga. “Dulunya saya PNS, tapi
setelah saya berhenti bekerja saya mencari cara gimana biar saya tetap
bisa menafkahi keluarga tanpa jadi buruh atau ikut orang. Terus saya
berfikir-berfikir dan akhirnya menemukan ide membuat susu sari kedelai ini mbak” tutur Martono.
Susu
sari kedelai ini dihasilkan dari kedelai import berkualitas. Bahan yang
dibutuhkan diantaranya kedelai import, gula pasir, sedikit garam, air, pandan
wangi dan pewarna makanan Red Bell. Pembuatan ini dimulai dengan fermentasi
terhadap kedelai lebih dahulu selama enam jam. Selanjutnya diproses dengan
menggiling kedelai lalu dimasak dan dicampur dengan pewarna makanan alami.
Setelah itu, disaring menggunakan saringan khusus (skrin) dan dibungkus dalam
plastik sesuai ukuran.
Pemberian
nama ESCO ini tidak semata-mata hanya mencari uang sebagai penghasilan,
melainkan juga berbagi ilmu dengan para tetangga sekitar. “Alasan saya membuat
minuman ini tidak sebatas mencari nafkah mbak,
tapi juga berbagi ilmu sama tetanggan dan banyak orang agar bias mandiri
untuk mencukupi kebutuhan hidup”. Martono juga menambahkan bahwa dirinya juga
pernah mengikuti pelatihan memasak di Surabaya. Sejak saat itu, Martono berbagi
ilmu tidak hanya di rumah tetangga sekitar, tapi di lima kecamatan daerah
Nganjuk.
Kedelai
mengandung sari manfaat yang baik untuk kesehatan. Banyak para peneliti
menemukan macam-macam khasiat yang terkandung didalam sari kedelai, yaitu :
1. Untuk
mencegah penuaan dini
2. Mengatasi
Intoleransi Laktosa
3. Pengganti
susu sapi bagi autis
4. Pengganti
susu sapi bagi para vegetarian
5. Mencegah
Arteriosklerosis, Hipertensi, Jantung Koroner, dan Stroke
6. Mengurangi
kadar kolesterol dalam darah
7. Mencegah
kencing manis / diabetes mellitus
8. Menghambat
menopause dan mencegah osteoporosis
9. Mencegah
migraine
10. Sebagai
anti kanker
Di akhir
wawancara, Martono mengungkapkan kata-kata bahwa Tidak Ada Teman yang Tetap.
Tidak Ada Musuh yang Tetap. Yang Tetap adalah KEBUTUHAN.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar